Resep Sayap Ayam Goreng Bumbu Kunyit Tanpa Diungkep
Cara membuat sayap ayam goreng yang sederhana dan bikin nagih. Sajian ini memiliki tekstur renyah diluar dan empuk didalam.
By Neztra
Sayap ayam selain digoreng tepung juga enak dimasak digoreng tanpa tepung. Dengan dimarinasi terlebih dahulu dengan beberapa bumbu dan rempah… Membuat hidangan ini cocok untuk lauk maupun untuk camilan karena bentuknya yang mini.
Apa itu Sayap Ayam Goreng?
Sesuai dengan namanya makanan ini terbuat dari sayap ayam negri. Sayap ayam di potong menjadi 2 bagian agar mudah untuk mengolahnya. Kemudian sayap ayam dimarinasi terlebih dahulu hingga bumbunya meresap.
Setelah bumbunya merasuk kedalam sayap ayam barulah digoreng hingga kering berwarna kecoklatan. Sehingga menghasilkan tekstur sayap ayam yang kriuk dan empuk didalam.
Cara penyajian sayap ini bisa untuk lauk menemani nasi putih yang hangat. Selain untuk lauk juga bisa untuk menu pembukan dan camilan. Jika dihidangkan untuk camilan lebih baik sandingkan dengan saus. Saus yang bisa disandingkan dengan sayap ayam goreng yakni:
- Saus sambal
- Saus tomat
- Kecap manis (tambahkan bawang goreng dan irisan cabe)
- Hoisin saus
- Mayonnaise
Peralatan Dapur yang Dibutuhkan

- Pisau dan Talenan
- Wadah dan Saringan
- Wajan atau teflon, spatula dan tirisan minyak
Mulai Memasak
Sayap ayam goreng supaya enak rahasinya terdapat pada bahan marinasi bumbunya. Selain pada bumbunya… Waktu yang dibutuhkan untuk memarinasi juga berperan besar untuk membuat cita rasanya lezat.
Jika mempunyai banyak waktu bisa dimarinasi hingga 1-4 jam. Atau bahkan semalaman dalam kulkas (agar bumbunya makin meresap).
- Waktu persiapan
- 40 menit
- Waktu memasak
- 20 menit
- Total waktu
- 60 menit
- Porsi
- 8 Porsi
- 1 kg sayap ayam
- 1 buah jeruk nipis
- 400 ml minyak goreng, secukupnya
Bumbu Marinasi
- 4 siung bawang putih haluskan
- 1 sdm biji ketumbar haluskan
- 1 sdm bubuk kari (kunyit bubuk)
- 1/1 sdt micin, opsional
- 1 sdt kaldu jamur
- 1/2 sdm garam, opsional
- 1 sdm tepung kanji
Cara membuat
- Potong sayap ayam menjadi 2 bagian lalu cuci bersih. Kemudian lumuri sayap ayam dengan perasan air jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit dan bilas hingga bersih, tiriskan.
- Masukan sayap ayam kedalam wadah lalu masukan bumbu marinasi, aduk hingga rata. Masukan ayam kedalam kulkas, marinasi selama 30 menit agar bumbunya meresap.
- Setelah proses marinasi selesai, panaskan teflon lalu masukan minyak goreng. Goreng sayap ayam dengan api sedang cenderung kecil hingga berwarna kecoklatan. Lalu angkat dan tiriskan, ulangi menggoreng hingga ayam habis.
- Masukan sayap ayam goreng ke dalam piring dan sajikan.